Notification

×

Iklan

Diane Kembuan :Pembangunan Sekolah Jadi Prioritas

Sunday, March 31, 2019 | 23:11 WIB Last Updated 2019-03-31T15:11:57Z
Minahasa,- Pengembangan peningkatan kualitas pendidikan dan pembangunan ruang belajar-mengajar, ruang praktek siswa, serta inventaris fisik sekolah lainnya terus diupayakan pihak Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 2 Langoan, Kabupaten Minahasa.

Hal ini diyakini, karena dunia pendidikan dapat mengantarkan bangsa menuju kearahah yang lebih baik. 

Diane Kembuan, MPdk, sosok perempuan yang mendedikasikan dirinya untuk melayani masyarakat lewat dunia pendidikan pun melakukan itu. Dirinya ingin memberikan perubahan untuk Sekolah SMP Negeri 2 Langoan, semenjak menjabat sebagai pimpinan (Kepala) di sekolah yang beralamat di Desa Tounelet, Kecamatan Langowan Barat ini.

Beberapa program sudah dikonsep untuk menunjang fasilitas sekolah. Lewat kebijakan anggaran, Pos Jaga sekolah sudah diperbaiki sehingga lebih representatif, dan nantinya juga akan melakukan perbaikan halaman sekolah untuk mengantisipasi genangan air yang sering terjadi jika musim penghujan. 

“Pembangunan dan perubahan sekolah menjadi skala prioritas mulai dari pemasangan paving block dan penataan ruang kelas," kata Kembuan kepada Komentar.co baru-baru ini.

Sementara, untuk Dana Alokasi Khusus (DAK) tahun ini, menurutnya akan dimanfaatkan pada perbaikan ruang belajar. "Mudah-mudahan dalam waktu dekat segera terlaksana,” tambahnya. 

Lebih jauh, terkait profesional guru, Kembuan menambahkan semua tenaga pengajar di SMP Negeri 2 Langoan sedah sertifikasi. 

Untuk itu dirinya berterima kasih kepada pemerintahan Bupati Ir Roy O Roring, MSi dan Wakil Bupati Robby Dondondokambey, SSi yang sudah memberikan kepercayaan untuk menjalankan tugas sebagai kepala sekolah.

“Saya akan bertugas dan laksanakan dengan tanggung jawab sebagaimana visi pemerintah demi terwujudnya minahasa hebat," kuncinya. (baim)



×
Berita Terbaru Update