Notification

×

Iklan

Mabes Polri Bekuk Buronan Bos Judi Togel Kelas Kakap di Malaysia, Bagaimana Dengan Polda/Polres di Indonesia?

Friday, October 14, 2022 | 22:25 WIB Last Updated 2022-10-17T01:03:18Z


Hukrim, Nasional -
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam konferensi pers di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, mengungkap tentang buronan bandar judi online kelas kakap asal Provinsi Sumatera Utara, yang dikenal dengan nama Apin BK, diringkus di Malaysia.


“Apin BK ditangkap di Malaysia. Beberapa waktu lalu sudah saya sampaikan bahwa kami telah mengirim beberapa personel kami untuk berangkat ke beberapa negara terkait pengejaran terhadap bandar judi online kelas atas yang kabur,” beber Kapolri, Jumat (14/10/2022).


Dikatakanya, berkat kerja sama dengan teman-teman dari Kepolisian Diraja Malaysia, salah satu buron atas nama Apin BK yang sempat bersembunyi di Singapura dan kemudian bergeser ke Malaysia, dengan skema police to police, target berhasil ditangkap.


Adapun penangkapan Apin BK ini merupakan komitmen Polri dalam memberantas judi online. Menurut Sigit, perburuan belum tuntas, sebab masih ada sejumlah buronan yang diburu polisi.


“Ada beberapa orang yang saat ini masih kita buru dan kami mohon doanya agar buronan-buronan ini segera bisa kita ambil dan kita bawa kembali ke Tanah Air. Sekali lagi kita tegaskan, ini sebagai komitmen kita untuk tindak tegas masalah judi online,” tandas Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.


Sampai berita ini diterbitkan, salah satu buronan Polri bernama Apin BK ditahan di rutan Bareskrim Mabes Polri untuk diproses lebih lanjut, sesuai undang-undang yang berlaku.


Mabes Polri sudah membuktikan komitmennya memerangi judi di tingkat internasional. Bagaimana dengan bandar -bandar judi di kota-kota besar lainnya seperti Batam, Surabaya, Kalimantan Raya, Makasar dan Manado, apakah Mabes Polri harus turun tangan pula? (Maxci)


×
Berita Terbaru Update