Notification

×

Iklan

Tamuntuan Apresiasi Kerja Keras Kader PKK se-Sulut

Sunday, October 20, 2019 | 03:05 WIB Last Updated 2019-10-19T19:05:43Z
Sulut,- Ketua TP PKK Sulut Ir. Rita Maya Dondokambey-Tamuntuan mengatakan, pembangunan nasional adalah upaya yang harus dilaksanakan Kader PKK dan seluruh komponen bangsa Indonesia dalam mencapai tujuan bernegara.

Hal itu disampaikan Tamuntuan Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Sulut Tahun 2019, Jumat (18/10/2019) yang digelar di Auditorium Mapalus Kantor Gubernur.

“Karenanya partisipasi segenap lapisan masyarakat dalam pembangunan sangat diperlukan terutama terkait dengan pembangunan bidang pendidikan sebagai upaya dalam mewujudkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) unggul serta memiliki karakter dan jati diri bangsa. PKK juga mengapresiasi dukungan pemerintah daerah yang didalamnya organisasi perangkat daerah dalam melaksanakan semua program pemberdayaan keluarga,” kata Tamuntuan. 

Lanjut dia, melalui jambore PKK kali ini yang mengusung tema Tingkatkan Kinerja Kader PKK Melalui Pengelolaan Administrasi PKK diharapkan operasional kelembagaan PKK yang dilaksanakan secara berjenjang mampu menyeragamkan format, data, kesamaan pemahaman dan mekanisme yang baik dan benar.

“Diharapkan juga ada koordinasi, integrasi dan sinkronisasi dalam pelaksanaan administrasi PKK,” ujar First Lady Sulut ini.

Dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan kader PKK yang telah bekerja keras memberi pengabdian bagi keluarga-keluarga yang membutuhkan.

“Semoga dalam menjalankan tugas, para kader PKK senantiasa dapat menggerakkan, mengembangkan dan meningkatkan partisipasi atau peran serta masyarakat dalam mengisi pembangunan secara kreatif dan inovatif agar langkah gerakan kita tetap terarah sejalan dengan kebijakan pemerintah dan mendapatkan dukungan semua pihak,” pungkasnya. (ven)



×
Berita Terbaru Update