Notification

×

Iklan

KM Sabuk Nusantara 95 Alami Kerusakan, Bupati Tamuntuan Instruksikan Fasilitas Hunian Sementara untuk Para Penumpang

Tuesday, January 24, 2023 | 18:50 WIB Last Updated 2023-01-25T04:54:07Z


SANGIHE, Komentar.co -
Kapal Motor (KM) Sabuk Nusatara 95 dikabarkan mengalami masalah dibagian kemudi. Akibatnya kapal tersebut belum bisa diberangkatkan oleh Syahbandar Tahuna Kabupaten Kepulauan Sangihe, karena divonis berada dalam kondisi rusak.

Hal ini berdampak pada tertundanya para penumpang yang siap berangkat dengan tujuan Pulau Kawaluso, Kawio, Matutuang dan Marore. Mereka harus rela dan pasrah menerima keadaan karena masih menunggu perbaikan serta ijin dari pihak syahbandar.

Kepala KUPP Kelas II Tahuna Kabupaten kepulauan Sangihe Hopreif Balirangen mengatakan, pihaknya tidak berani memberikan SPB (Surat Persetujuan Berlayar) untuk KM Sabuk Nusantara 95 selama kapal masih dalam kondisi rusak.

"Kami tidak berani ambil resiko, apalagi di cuaca seperti ini. Hal ini dilakukan semata-mata untuk para penumpang dan crew kapal," katanya.

Lanjut Balirangen, SPB diberikan jika perperbaikan telah selesai dan kapal dinyatakan kembali dalam kondisi baik.

"Kalau kapal sudah normal, kami juga tak bisa menahannya untuk berlayar. Pasti kami ijinkan," pungkasnya.

Mendapat kabar KM Sabuk Nusantara 95 mengalami kerusakan, Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe dr RinnyTamuntuan langsung bergerak cepat.

"Mereka tidak boleh diterlantarkan seperti ini, sebab mereka punya urusan dan pekerjaan yang kita tidak boleh tahu. Siapkan hunian untuk walau hanya sementara," tegas bupati perempuan pertama di Sangihe ini memberi perintah, Selasa (24/01/2023).

Tamuntuan pun melakukan monitoring dan membawa bantuan makanan untuk serapan pagi bagi para penumpang antara pulau ini.

Instruksi top eksektif Sangihe ini langsung direspon cepat sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Dinas Sosial dan BPBD segera action termasuk menyiapkan hunian sementara untuk penampungan para penumpang KM Sabuk Nusantara 95.

Informasi yang dirangkum, bahwa hari ini gedung SKB telah dibersihkan serta segala fasilitas kamar, kamar mandi dan pelengkapan dapur dan lainnya telah disiapkan untuk para penumpang.

"Atas perintah Ibu Bupati, kita sudah menyiapkan fasilitas pendukung untuk menampung sementara untuk para penumpang," beber salah satu Kepala OPD. (Yan)





×
Berita Terbaru Update