SANGIHE, Komentar.co - Kepolisian Resort (Polres) Kabupaten Kepulauan Sangihe menyiapkan 120 personil dan 11 pos pengamanan dalam rangka mengamankan situasi selama lebaran atau Hari Raya Idul Fitri 1442 H.
Hal ini disampaikan Kapolres Sangihe AKBP Tony Budhi Susetyo, SIK saat ditemui Komentar.co, Rabu (05/05/2021).
"Ada 120 orang personil dengan 9 pos pengamanan. Ada juga 1 (satu) pos terpadu di pelabuhan tahuna dan 1 di pasar Towo'e, jadi total ada 11 pos pengamanan selama lebaran," katanya.
"Kita juga dibantu oleh TNI dan pemerintah daerah melalui instansi terkait," sambungnya.
Lanjut Kapolres, untuk pengamanan tahun ini masih sama dengan tahun sebelumnya. Ia menghimbau seluruh personil pengamanan termasuk anggota Polri dipolsek-polsek serta masyarakat agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.
"Saat ini masih ditengah pandemi Covid-19. Tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan," tegasnya.
Penegasan ini lanjut Kapolres Tony Budhi Susetyo untuk mencegah potensi meningkatnya kasus Covid-19 karena keinginan masyarakat untuk tetap mudik saat lebaran.
Sementara larangan untuk mudik, lanjut Kapolres, dapat disiasati masyarakat dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi yang ada saat ini.
"Jangan mudik kerumah atau kekampung halaman. ketemu degan orang tua cukup dengan melakukan video call. Kita jangan sampai terlena, karena peningkatkan kasus Covid-19 masih berpotensi terjadi," kuncinya. (Yan)